Hasil Pertandingan Levante vs Barca 26 November 2012

Written By Admin on Sunday, November 25, 2012 | 3:42 PM

Levante vs Barca 26 November 2012

Kali ini gilirian markas Levante akan di kunjungi oleh pasukan The Catalans Barca. Pada pertandingan yang berjalan sangat seru ini akhirnya tim tuan rumah dapat di kalahkan oleh Barca dengan skor 4-0. Pada pertandingan ini Linol Messi menyumbangkan 2 gol sekaligus.

Sempat Barca mengalami kesulitan di babak pertama karena pertahanan Levante yang di jaga sangat ketat, pertandigan yang diselanggarakan di Ciudad de Valencia, Senin (26/11/2012) dinihari WIB ini berjalan sangat lancar, pada babak kedua barulah tim tamu berhasil menjebol pertahanan Levante lewat serangan Messi dan kawan-kawan.

Dengan kemenangan ini, berarti Barca mendapatkan tambahan tiga poin dan itu otomatis akan mengokohkan posisi Barca di puncak klasemen sementara La Liga dengan 37 poin dari 13 partai. Barca unggul tiga poin atas tim Atletico Madrid yang berada pada urutan kedua dan 11 poin atas Real Madrid di posisi ketiga. Levante di peringkat keenam dengan 20 poin.

Jalannya pertandingan Levante vs Barca

Pada menit ke-13 nampaknya tendangan melekung dari kotak penalti oleh pemain Levante yaitu Jose Barkero belum berhasil membobol gawang Barca.

Messi dan kawan-kawan terus berusaha keras sampai pada menit ke-22 juga belum mampu menjebol gawang Levante. Tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti melenceng tipis. 

Berselang delapan menit, Xavi mendapatkan peluang. Tapi, tendangan volinya mengarah tepat ke pelukan kiper Gustavo Munua.

Peluang yang didapat Gerard Pique pada menit ke-42 tak terlalu membahayakan gawang Levante. Sundulan Pique meneruskan sepak pojok masih melebar.

Messi yang mendapatkan umpan terobosan dari Iniesta dengan cerdik men-chip bola melewati hadangan Munua. 

Levante nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-50 lewat tendangan voli Barkero. Tapi, arah bola masih melebar.

Tim tamu malah menggandakan keunggulannya dua menit kemudian. Lagi-lagi Iniesta yang jadi kreator gol ini. Menusuk ke kotak penalti, dia kemudian mengumpankan bola ke Messi yang berdiri di mulut gawang. Tanpa kesulitan, Messi mencetak gol keduanya.

Memasuki menit ke-57, giliran Iniesta yang mencatatkan namanya di papan skor. Pemain bernomor punggung 8 ini berakselerasi melewati hadangan Christian Lell sebelum melepaskan tendangan terukur dari pojok kotak penalti.

Iniesta benar-benar tampil brilian di laga ini. Enam menit setelah bikin gol, dia memberi assist yang berbuah gol Fabregas. Usai menerima umpan dari Iniesta, Fabregas mengecoh Munua sebelum menempatkan bola ke gawang kosong.

Tim tuan rumah punya kans untuk memperkecil ketertinggalan pada menit ke-66. Obafemi Martins berlari kencang menembus kotak penalti Barca, tapi penyelesaiannya bisa dimentahkan oleh Valdes.

Pedro Rodriguez membuang peluang untuk menambah gol Barca. Usai melewati dua pemain lawan, tembakannya masih melebar.

Levante mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-87 menyusul handball Carles Puyol di area terlarang. Tapi, penalti ini tak berujung gol karena tembakan Barkero bisa dibendung oleh Valdes.

Di sisa waktu, Messi punya kans untuk mencetak gol ketiganya. Namun, tembakannya bisa diantisipasi Munua.

Susunan Pemain
Levante: Munua, Juanfran, Navarro, Ballesteros, Lell, Diop, Iborra, El Zhar (Rios 61'), Barkero, Juanlu (Michel 75'), Martins (Angel 68')

Barcelona: Valdes, Alves (Montoya 13'), Pique, Puyol, Alba (Adriano 75'), Xavi (Thiago 78'), Busquets, Iniesta, Fabregas, Pedro, Messi


Related Posts :